TRUST LEBAK- Peduli anak yatim dan jompo, Polres Lebak berikan sembako di Kampung Muhara, Desa Cikulur, Kabupaten Lebak, Senin (2/9/2024).
” Ini salah satu bentuk kepedulian sosial kami (Polres Lebak) terhadap masyarakat yang perlu kita bantu” ujar Kabagren Polres Lebak AKP Sadimun,SH mewakili Kapolres AKBP Suyono, SIK usai memberikan bantuan tersebut.
Bantuan sembako yang diberikan Polres Lebak ini, kata Sadimun, selain bentuk kepedulian Polres terhadap masyarakat, juga dalam rangka mempererat hubungan silaturahmi antara petugas kepolisian Polres Lebak dengan masyarakat.
“Untuk mendekatkan Polri kapada masyarakat, apalagi dengan mendekati pilkada untuk menjaga kondusufitas wilayah dalam rangka menciptakan Kamtibmas, cipta kondusif ,”jelasnya
Sementara itu, Tini Warga Kampung Muara yang mendapatkan santunan mengatakan, pihaknya mengucapkan terima kasih kepada pihak Polres Lebak, yang telah memberikan bantuan sembako tersebut.
” Semoga santunan ini terus berkelanjutan, karena kami benar benar sangat membutuhkannya” pungkasnya.
Diketahui, pada kegiatan bakti sosial ini,
Kapolres Lebak AKBP Suyono, S.IK yang diwakili oleh Kabag Ren Polres Lebak AKP Sadimun dan rombongan didampingi Kapolsek Cikulur Iptu Mulyadi beserta sejumlah anggota personel Polres Lebak, di Pondok Pesantren Jazrotul Huda Kp Muharam, Desa Cikulur, Kecamatan Cikulur. (Ika /jm)